Masyarakat Desa Gunung Riut Sambut Hangat Kegiatan FEBI Mengabdi 2023
FEBI UIN Antasari melakukan kegiatan pengabdian masyarakat, bertempat di Desa Gunung Riut, Kecamatan Halong, Kabupaten Balangan. Kegiatan yang dilaksanakan pada tanggal 11 – 18 Februari 2023 ini dibuka secara resmi oleh Dr. Hayatun Naimah, MH selaku Wakil Dekan III FEBI dengan turut menghadiri pelepasan tim mahasiswa di hari pertama keberangkatan.
Selain diikuti oleh 30 mahasiswa yang diwakili dari Dewan Eksekutif Mahasiwa (DEMA) FEBI, setidaknya ada 5 perwakilan dosen yang ikut mendampingi kegiatan ini, yaitu Dr. Ilham Akbar, SH,M.Kn., Rohana Faridah, MM, Lutpi Sahal, MSI, Yusuf Asyahri, ME, dan M. Qamaruddin, ME. Kegiatan Pengabdian masyarakat ini juga turut dibersamai dan dibantu oleh tim dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Regional 9 Kalimantan yang mendukung penuh dari awal hingga akhir kegiatan.
Selain sebagai ajang silaturrahmi, adanya kegiatan ini menjadi ajang bagi para mahasiswa dan dosen untuk mendapatkan kesempatan saling berbagi pengalaman, membantu warga, dan bergotong royong dalam aktivitas sehari-hari warga desa Gunung Riut. Menanggapi hal ini, masyarakat desa Gunung Riut memberikan sambutan yang hangat terhadap kegiatan yang diinisiasi oleh UIN Antasari bekerjasama dengan pihak OJK ini. Hal ini dapat dilihat antusiasme warga mengikuti rangkaian acara yang berjalan kurang lebih selama 8 hari.
Beberapa rangkaian acara yang dilaksanakan di Desa Gunung Riut. Di antaranya mengajar di SD/MI dan TPA, pelatihan Kewirausahaan, Sosialisasi Program Pemkab Balangan untuk Pinjaman, Mengaji Keuangan Syariah, Isra Mi’raj dan Haul Abah Guru Sekumpul, Sosialisasi Literasi Keuangan Syariah, Rembuk Desa, dan kegiatan-kegiatan lainnya.
Kegiatan Pengabdian masyarakat ini turut dimeriahkan dengan beragam lomba seperti Lomba Sambung Ayat, Lomba Cerdas dan thrift, Lomba Adzan, Lomba mewarna, lomba balap karung, lomba kreasi pisang, Fashion Show Muslimah, dan lomba-lomba lainnya.
warga desa Gunung Riut yang kebanyakan berprofesi sebagai petani karet ini juga mendapatkan banyak kesempatan untuk menyampaikan aspirasi mereka dalam kegiatan Rembuk Desa yang dihadiri oleh perwakilan akademisi (Dosen FEBI UIN Antasari), tim OJK Regional 9 Kalimantan, Tim Bank Kalsel, dan perwakilan dari Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak Serta Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa. Dalam kegiatan tersebut didiskusikan banyak hal untuk kemajuan desa, seperti akses untuk menabung dan ATM, akses WIFI, kemudahan dalam pembiayaan dan permodalan, serta isu-isu dan temuan-temuan yang dapat ditindaklanjuti dalam bentuk penelitian oleh tim dosen dengan tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa (MQ).
tulisan ini telah diterbitkan di laman: https://febi.uin-antasari.ac.id/2023/02/masyarakat-desa-gunung-riut-sambut-hangat-kegiatan-febi-mengabdi-2023/